Safari Ramadan,DPD LDII Kabupaten Tangerang Kunjungi PAC Munjul
ldiikabtangerang.com,Tangerang-Pengurus DPD LDII Kabupaten Tangerang menggelar program Safari Ramadhan untuk menjaga sekaligus menyambung silaturohim pada warga LDII di PAC Munjul, pada Kamis (12/4/2022).
H.Sardiyo Selaku Dewan Penasehat DPD LDII Kabupaten Tangerang, menyebutkan bahwa Safari Ramadhan yang dilakukan Pengurus DPD LDII Kabupaten Tangerang ini, merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya dalam bulan Puasa Ramadhan.
Beliau menjelaskan bahwa dalam menjaga keutamaan silaturohim dalam ajaran agama Islam dapat memperpanjang umur hingga melapangkan rezeki.
Mengunjungi sesama umat muslim merupakan salah satu cara untuk menciptakan kerukunan dan keharmonisan. Tidak hanya itu, melalui silaturohim dapat meningkatkan amalan yang memiliki nilai pahala besar,” tuturnya saat memberikan tausiyah Safari Ramadhan di masjid Baitul A’la yang terletak di Kp.Rancagede RT 05/06 desa Munjul kecamatan solear.Sementara itu,Hanif selaku ketua PAC Munjul mengucapkan terimakasih atas kunjungan Safari Ramadan ini,semoga warga LDII khususnya di desa Munjul ini,bisa meraih 5 Sukses Ramadan yaitu Sukses Puasa,sukses solat Tarawih,sukses tadarus Al Quran,sukses lailtul qodar dan sukses zakat Fitrahnya.
H.Agus Budiono Selaku Humas DPD LDII Kabupaten Tangerang menuturkan bahwa safari Ramadan ini akan berlangsung selama bulan Ramadan dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan,tutupnya.(hry/fdl)